Jamuran |
Aturan bermainan jamuran sangat sederhana. Permainan ini biasanya diikuti oleh 6 orang atau lebih. Jika 6 orang maka 1 orang berdiri di tengah dan 5 orang sambil bergandengan tangan membentuk lingkaran memutari si satu orang tadi. Menentukan siapa yang berdiri di tengah dilakukan dengan hom-pim-pah dan ping-sut sampai mendapatkan satu yang paling kalah/jadi.
Setelah mendapatkan yang jadi, maka 5 orang lain membentuk lingkaran sambil berputar menyanyikan lagu
jamuran jamuran
yo gé géthok
jamur opo
yo gé géthok
jamur gajih mbejijih sa oro oro
siro badhé jamur opo
Setelah menyanyikan lagu itu, lingkaran berhenti sambil menanyakan kepada yang jadi
hayo jamur opo?
Yang jadi harus menjawab dengan jawaban semau dia. Misal,
Jamur kethék
Jawaban ini kemudian dipraktekkan oleh peserta yang membuat lingkaran dengan meniru gerak-gerik kethek (monyet). Apabila ada yang gagal menirukan, maka yang gagal itu kemudian harus berdiri di tengah (jadi). Pada saat menirukan gerakan inilah maka terjadi suasana yang paling menggembirakan. Semua tertawa senang.
Ya.... Masa kecil memang membahagiakan.